BERITA

BPKP Perwakilan Provinsi NTB Melaksanakan Monitoring dan Pengawasan Pembangunan Base Transceiver Station (BTS) di Kabupaten Sumbawa

Senin, 05 September 2022   JUFRIE, S.Si, M.M   567  

Untuk memastikan program pembangunan berjalan dan termanfaatkan dengan baik, Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan Nusa Tenggara Barat melakukan monitoring dan pengawasan terhadap pembangunan Base Transceiver Station (BTS) dan Infrastruktur pendukung di Kabupaten Sumbawa. A. Hamid Yamin selaku penanggungjawab teknis Tim BPKP NTB mengatakan bahwa monev yang dilakukan kali ini menindaklanjuti hasil Desk Table awal oleh Tim BPKP pada awal Agustus lalu di Sumbawa. Monev akan dilakukan di 3 (tiga) titik yaitu di Dusun Semongkat Desa Klungkung Kec. Batulanteh, Dusun Ai Jati Desa Mapin Kebak Kec. Alas Barat dan Dusun Kuang Jeringo Desa Lenangguar Kec. Lenangguar. Ketiga lokasi dimaksud dikunjungi karena pembangunannya sudah selesai dan status site on air, lanjut A. Hamid Yamin.

Pada Senin (5/9/2022) didampingi tim teknis Dinas Kominfotiksandi Kabupaten Sumbawa dan pihak FiberHome selaku Penyedia dan mitra BAKTI Kemenkominfo, Tim Monev mengawali kegiatannya di Kecamatan Batulanteh. Pada kesempatan tersebut, Tim diterima langsung oleh Camat Batulanteh bertempat di ruang kerja Kantor Kecamatan setempat. Pada kesempatan tersebut Camat Batulanteh Adiman, S.STP menyampaikan kondisi faktual keberadaan BTS yang telah dibangun di wilayah ini. Menurut Camat, bahwa sejak pihak kontraktor menyelesaikan pekerjaan pembangunan dan tower sudah dinyatakan on air, sangat menyayangkan bahwa sampai dengan saat ini sinyal belum bisa dimanfaatkan oleh masyarakat.

Untuk itu, harapan Camat Batulanteh Adiman, S.STP, dengan monev ini agar dapat segera disikapi oleh Pihak BAKTI Kemenkominfo untuk berkoordinasi teknis dengan pihak FiberHome. Sehingga program ini dapat benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat, tutup Camat. (HK)

  • Share on :

  • Berita Lainnya
  • Kepala Diskominfotiksandi Kerahkan Semua Sumberdaya Sukseskan STQH XXVIII Provinsi Nusa Tenggara Barat Tahun 2025 di Kabupaten Sumbawa

    Seleksi Tilawatil Quran dan Hadits (STQH) XXVIII Tingkat Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) telah dibuka pada tanggal 26 April 2025 oleh Wakil Gubernur NTB. Event ini berlangsung pada 26 – 30 April 2025 di Kabupaten Sumbawa, yang dalam pelaksanaannya Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian (Diskominfotiksandi) secara optimal menjalankan amanat tugas yang telah diberikan oleh Panitia Pelaksana yaitu sebagai entitas Publikasi dan Dokumentasi.

    Mendukung Transformasi Digital, BPSDMP Kemenkomdigi Surabaya Memilih Kabupaten Sumbawa untuk Pelaksanaan Pelatihan Digital Talent Scholarship

    Kementerian Komunikasi dan Digital melalui Balai Pengembangan Sumber Daya Manusia dan Penelitian Komunikasi dan Digital Surabaya menyiapkan 4 (empat) tema Pelatihan Digital Talent Scholarship di Kabupaten Sumbawa 2025 melalui program Goverment Transformation Academy, Digital Entrepreneurship Academy, dan Thematic Academy untuk mendukung transformasi digital di Kabupaten Sumbawa

    Perkuat Kualitas Penyelenggaraan Statistik Sektoral, BPS Kabupaten Sumbawa dan Diskominfotiksandi Terus Bersinergi

    Dalam rangka terus memperkuat penyelenggaraan Statistik Sektoral, Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Sumbawa bersama Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik, dan Persandian (Kominfotiksandi) secara kontinyu saling koordinasi.