BERITA

MAULID NABI MUHAMMAD, SAW. DI DUSUN BANGKONG, WAKIL BUPATI SUMBAWA MENYAMPAIKAN BEBERAPA PESAN KE MASYARAKAT

Sabtu, 30 Oktober 2021   Admin   348  
Masyarakat Dusun Bangkong Desa Karang Dima Menyelenggarakan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 H, Pada Hari Sabtu ( 30/10) yang bertempat di Masjid At Taqwa, Dusun Bangkong Kecamatan Labuhan Badas.
Penyelenggaraan Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 H ini, dihadiri langsung oleh Wakil Bupati Sumbawa, Ibu Dewi Noviany, S.Pd., M.Pd.
Ibu Wabup mengaku sangat mengapresiasi Penyelenggaraan Maulid yang di adakan warga dusun bangkong, Desa Karang Dima.
Dalam Sambutan hangat yang beliau sampaikan kepada warga, tujuan beliau untuk terjun langsung menghadiri acara ini juga sebagai salah satu cara, melaksanakan misi program gemilang yang berkeadaban yaitu sehat dan cerdas. Beliau mengaku terjun langsung ke lapangan merupakan cara agar mengetahui apa sebenarnya keinginan dan pertumbuhan yang sedang dialami oleh warga. Tak lupa beliau menghimbau kepada warga sekitar untuk senantiasa menggunakan masker agar keadaan segera membaik dan bisa normal seperti sediakala.
Ibu Wakil Bupati Juga menyampaikan terkait Sejumlah Bantun Asprisasi yang akan diberikan untuk Masjid At-taqwa.
Diakhir Sambutannya beliau berharap dan meninta kepada para Kades, Camat, serta RT dan RW untuk mensosialisasikan kepada warga akan pentingnya Vaksinasi untuk mencegah virus Covid-19
Serta mengingatkan kepada warga sekitar akan pentingnya pola hidup bersih dan sehat. Dengan tidak membuang Sampah di Sungai agar tidak terjadi musibah bajir yang tidak diingginkan.
  • Share on :

  • Berita Lainnya
  • Kepala Dinas Kominfotiksandi melaksanakan Kegiatan Operasi Keamanan Siber

    Sumbawa, 14/11//2024 Diskominfotiksandi – Kepala Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian Kabupaten Sumbawa, Drs. Hasanuddin bersama Kepala Bidang Persandian Kabupaten Sumbawa, Vivi Yulansari, S. Kom. melaksanakan Operasi Keamanan Siber dalam rangka Information Technology Security Assesment (ITSA) yang dilaksanakan oleh Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) bertempat di kantor Sekretariat Daerah, Kabupaten Sumbawa, pada hari Kamis (14/11).

    SBC Open Tournament II 2024 Se-Nusa Tenggara Barat Resmi Dibuka

    Sumbawa Besar – Sekretaris Daerah Kabupaten Sumbawa, Dr. Budi Prasetiyo, S.Sos., M.AP., secara resmi membuka SBC Open Tournament II Tahun 2024, yang berlangsung di Pragas, Sumbawa, pada Selasa (12/11/2024). Turnamen ini diikuti oleh atlet-atlet muda berbakat dari berbagai wilayah di Nusa Tenggara Barat, termasuk Sumbawa, Bima, dan Lombok.

    SHARING SESSION PROGRAMER DAN PRESENTASI PROGRES PROYEK MAHASISWA MAGANG DISKOMINFOTIKSANDI SUMBAWA

    Sumbawa, 05/11/2024 – DISKOMINFOTIKSANDI Sumbawa mengadakan acara Sharing Session dan Presentasi Progres Mahasiswa Magang pada Selasa, 05 November 2024, di Aula Diskominfotiksandi. Acara ini bertujuan untuk memperluas wawasan mahasiswa mengenai dunia pemrograman serta membahas perkembangan proyek yang tengah dikerjakan oleh mahasiswa magang.