BERITA

BUPATI SUMBAWA BERHARAP, PMI TERUS BERSINERGI DAN BERADA DI GARDA TERDEPAN UNTUK SOSIAL KEMANUSIAAN

Sabtu, 20 November 2021   Admin   508  

Bertempat di grand hotel sumbawa, Sabtu (20/11) acara Rapat kerja palang merah indonesia dihadiri oleh Bupati Sumbawa Drs.H.Mahmud Abdullah,Ketua PMI Kabupaten Sumbawa Drs H. Rasyidi Mukhtar ,Ketua PMI Propinsi NTB H.Ridwan Hidayat, dan anggota relawan PMI Sekabupaten Sumbawa.

 

Sebagai organisers terbesar yang bergerak dalam Bidang sosial kemanusiaan,tentunya Rapat kerja ini memiliki arti penting bagi PMI sebagai upaya menghadapi tantangan zaman yang Semakin kompleks,serta sebagai upaya meningkatkan kinerja organisasi terutama dalam memberikan layanan social kesehatan kepada masyarakat,layanan kesehatan transfusi darah, maupun kesiapsiagaan dalam penanggulangan bencana,
Bupati Sumbawa mengapresiasi peran dan kontribusi PMI selama ini yang telah rutin melakukan kegiatan donor darah di berbagai tempat, dan tentunya baik bagi kesehatan masyarakat sekaligus mendorong masyarakat untuk beramal jariyah melalui donor darah
Di samping itu Bupati mengucapkan terimakasih kepada segenap jajaran relawan PMI yang harus membantu pemerintah daerah dalam penanganan covid 19 ,terutama dalam menyukseskan program Vaksinasi Covid 19 di Kabupaten sumbawa ,PMI selalu berada di garda terdepan dalam penanganan Covid 19,terlebih saat ini kasus positif Covid 19 dikabupaten sumbawa Sudah melandai menjadi level 2,hal ini tentunya tidak lepas dari peran dan keterlibatan semua pihak termasuk PMI.
DI akhir sambutan Bupati berharap Hal hal yang telah berjalan dengan baik dalam pelaksanaan tugas dan fungsi PMI selama ini dapat terus ditingkatkan dan dikembangkan,sehingga dapat terus menyediakan pelayanan kepalang merahan dengan cepat dan tepat sesuai prinsip prinsip dasar gerakan palang merah yaitu kemanusiaan,kesukarelaan,kenetralan,kesamaan,kemandirian,kesatuan Dan kemestaan, pungkasnya.
  • Share on :

  • Berita Lainnya
  • Kepala Dinas Kominfotiksandi melaksanakan Kegiatan Operasi Keamanan Siber

    Sumbawa, 14/11//2024 Diskominfotiksandi – Kepala Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian Kabupaten Sumbawa, Drs. Hasanuddin bersama Kepala Bidang Persandian Kabupaten Sumbawa, Vivi Yulansari, S. Kom. melaksanakan Operasi Keamanan Siber dalam rangka Information Technology Security Assesment (ITSA) yang dilaksanakan oleh Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) bertempat di kantor Sekretariat Daerah, Kabupaten Sumbawa, pada hari Kamis (14/11).

    SBC Open Tournament II 2024 Se-Nusa Tenggara Barat Resmi Dibuka

    Sumbawa Besar – Sekretaris Daerah Kabupaten Sumbawa, Dr. Budi Prasetiyo, S.Sos., M.AP., secara resmi membuka SBC Open Tournament II Tahun 2024, yang berlangsung di Pragas, Sumbawa, pada Selasa (12/11/2024). Turnamen ini diikuti oleh atlet-atlet muda berbakat dari berbagai wilayah di Nusa Tenggara Barat, termasuk Sumbawa, Bima, dan Lombok.

    SHARING SESSION PROGRAMER DAN PRESENTASI PROGRES PROYEK MAHASISWA MAGANG DISKOMINFOTIKSANDI SUMBAWA

    Sumbawa, 05/11/2024 – DISKOMINFOTIKSANDI Sumbawa mengadakan acara Sharing Session dan Presentasi Progres Mahasiswa Magang pada Selasa, 05 November 2024, di Aula Diskominfotiksandi. Acara ini bertujuan untuk memperluas wawasan mahasiswa mengenai dunia pemrograman serta membahas perkembangan proyek yang tengah dikerjakan oleh mahasiswa magang.