BERITA

Pemerintah Kabupaten Sumbawa Hadirkan Sentra Vaksinasi, BCA Ajak Masyarakat Sumbawa Lakukan Vaksinasi

Kamis, 09 Desember 2021   Admin   449  
Program vaksinasi COVID-19 yang hadir di Indonesia sejak awal tahun 2021 terus digenjot pemerintah dengan target seluruh masyarakat Indonesia segera tervaksinasi. Untuk mendukung program tersebut, berbagai pihak swasta aktif menghadirkan sentra vaksinasi bagi masyarakat. PT Bank Central Asia Tbk (BCA) sebagai salah satu bank nasional pun turut aktif menghadirkan sentra vaksinasi di berbagai wilayah. Kali ini, sentra vaksinasi BCA hadir di Sumbawa yang berpusat di Halaman Kantor Bupati Sumbawa (9/12).
Dalam rangka Gerakan Peduli Insan Perbankan Dalam Program Akselerasi Vaksinasi Nasional yang di selenggarakan oleh PT. BANK CENTRA ASIA, merupakan bagian dari Gerakan Peduli Insan Perbankan dalam Program Akselerasi Vaksinasi Nasional. Kegiatan ini di mulai dari tanggal 2 Desember yang berpusat di 4 titik yakni Kecamatan Alas, Kecamatan Utan, Kecamatan Plampang, Kecamatan Moyo Hulu.
Kegiatan ini dibuka oleh Kepala Pengembangan Bisnis Cakranegara Jeni Suryanto mengatakan “Peran aktif swasta dalam mendukung program pemerintah saat ini, yaitu vaksinasi, sangat diperlukan untuk mempercepat terbentuknya herd immunity di Indonesia. Puncak 10.000 Vaksin sudah terpenuhi hampir 92% untuk masyarakat Sumbawa," Ujarnya.
"Telah menjadi tanggung jawab kita bersama untuk saling menggerakkan aksi solidaritas membantu percepatan pemulihan kondisi di Indonesia. Semoga kehadiran sentra vaksinasi BCA di berbagai wilayah dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat Sumbawa dan sekitar agar segera membentuk herd immunity,” tutupnya.
Bupati Sumbawa yang di wakili oleh Staf Ahli Bagian Hukum I Ketut Sumardiartha, SH mengatakan Permasalahan yang ada di dalam masyarakat kita saat ini adalah masih adanya hoax tentang vaksinasi. "Untuk itu mari bersama-sama menyangkal hoax dengan melakukan edukasi dan sosialisasi mengenai vaksinasi menuntaskan mata rantai covid 19 di tengah masyarakat. Adapun capaian vaksinasi untuk dosis I sebanyak 63,21%, dan untuk Dosis Vaksin II sebanyak 31,76%. Hingga saat ini Sumbawa dikatakan Zero Covid-19 " ujarnya .
Untuk itu untuk mensukseskan program pemerintah ini marilah kita bersama berkolaborasi bahu membahu dalam memutuskan mata rantai Covid19 dengan melakuan Vaksin.
Terakhir kegiatan ini dilanjutkan dengan melakukan peninjauan massal vaksin dan pemberian doorprise bagi masyarakat dan siswa siswi yang telah melakukan vaksin. Acara ini terselenggara sekaligus dalam rangka memeriahkan HUT NTB ke -63 tahun.
Turut hadir Asisten, Staf Ahli, Tim Vaksinator RSUD Provinsi Mataram, Lurah, Camat Kapolsek dan petugas Kesehatan dari UPT 1 Puskesmas Seketeng dan UPT II Puskesmas Brangbiji.
Kehadiran sentra vaksinasi BCA di Kabupaten Sumbawa ini merupakan bentuk kerja sama BCA, Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Bank Indonesia (BI), RSU Prov. Mataram, Dinas Kesehatan Sumbawa, dan Pemerintah Kabupaten Sumbawa.
  • Share on :

  • Berita Lainnya
  • Kepala Dinas Kominfotiksandi melaksanakan Kegiatan Operasi Keamanan Siber

    Sumbawa, 14/11//2024 Diskominfotiksandi – Kepala Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian Kabupaten Sumbawa, Drs. Hasanuddin bersama Kepala Bidang Persandian Kabupaten Sumbawa, Vivi Yulansari, S. Kom. melaksanakan Operasi Keamanan Siber dalam rangka Information Technology Security Assesment (ITSA) yang dilaksanakan oleh Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) bertempat di kantor Sekretariat Daerah, Kabupaten Sumbawa, pada hari Kamis (14/11).

    SBC Open Tournament II 2024 Se-Nusa Tenggara Barat Resmi Dibuka

    Sumbawa Besar – Sekretaris Daerah Kabupaten Sumbawa, Dr. Budi Prasetiyo, S.Sos., M.AP., secara resmi membuka SBC Open Tournament II Tahun 2024, yang berlangsung di Pragas, Sumbawa, pada Selasa (12/11/2024). Turnamen ini diikuti oleh atlet-atlet muda berbakat dari berbagai wilayah di Nusa Tenggara Barat, termasuk Sumbawa, Bima, dan Lombok.

    SHARING SESSION PROGRAMER DAN PRESENTASI PROGRES PROYEK MAHASISWA MAGANG DISKOMINFOTIKSANDI SUMBAWA

    Sumbawa, 05/11/2024 – DISKOMINFOTIKSANDI Sumbawa mengadakan acara Sharing Session dan Presentasi Progres Mahasiswa Magang pada Selasa, 05 November 2024, di Aula Diskominfotiksandi. Acara ini bertujuan untuk memperluas wawasan mahasiswa mengenai dunia pemrograman serta membahas perkembangan proyek yang tengah dikerjakan oleh mahasiswa magang.