Sabtu, 05 Mei 2018
Admin
462
Sumbawa Besar, Media Center. Investasi membutuhkan keseriusan, kepercayaan dan komitment untuk dapat terwujud dalam rangka mendorong laju pertumbuhan daerah dan peningkatan kesejahteraan masyarakat. Itulah salah satu upaya yang dilakukan oleh Bupati Sumbawa H. M. Husni Djibril, B.Sc ??melakukan lawatan ke Korea Selatan.?? Menindaklanjuti Kesepahanan Bersama antara Kemendes PDTT, Pemkab Sumbawa, PT. Alam Bumi Cemerlang dan Gimco.co. Ltd yang ditandatangani tanggal 8 Februari 2018 yang lalu tentang Kerjasama Pemanfaatan Limbah Jagung dan Pembangunan Pabrik Pelet Kayu serta Budidaya Tanaman Energi (kaliandra, gamal) di Desa, Daerah Teringgal dan Kawasan Transmigrasi di Kabupaten Sumbawa Provinsi Nusa Tenggara Barat.
Kerjasama yang didasari oleh pemikiran bahwa selama ini limbah jagung belum dimanfaatkan secara efektif, karena hanya sebagian kecil saja untuk makanan ternak. Selebihnya dibuang atau dibakar untuk membersihkan lahan.
Dengan datangnya investasi yang akan membangun pabrik yang rencananya di kawasan transmigrasi Labangka, maka limbah jagung akan terserap. Bukan hanya limbah jagung di wilayah Kabupaten Sumbawa saja bahkan se Pulau Sumbawa maupun NTB dan NTT secara keseluruhan akan terserap oleh perusahaan.
Hal ini akan memberi effect multi bagi pertumbuhan sector-sektor ekonomi masyarakat lainnya seperti penyeparan tenaga kerja sector riil. Bagi Pemda Sumbawa keberadaan investasi ini akan menjadi pertimbangan bagi pemerintah pusat untuk mempercepat pembangunan Pelabuhan Teluk Santong Kecamatan Plampang sebagai pelabuhan pelabuhan pengumpan di wilayah Indonesia Timur guna mendukung program investasi ini.
Setelah memperoleh rekomendasi dari Kemendagri dan ijin dari Kemensetneg serta parpor dinas dan visa dari Kemenlu, Bupati Sumbawa bertolak ke Korea Selatan. Kedatangan Bupati Sumbawa yang didampingi oleh Kepala Bappeda Iskandar D dan Kepala DPMPTSP Kabupaten Sumbawa Sahril disambut oleh jajaran direksi Gimco.co. Ltd dan Koramco.Ltd, Seoul (2/5/2018) yang dilanjutkan dengan melaporkan kunjungan dinas di KBRI Seoul. Selama di Korea Selatan, Bupati Sumbawa dan rombongan dijadwalkan akan berkunjung ke Seodaegu Energy (Biomass Power Plant) dan pertemuan membahas rencana investasi Kabupaten Sumbawa di Daegu.?? Dan kunjungan dan pertemuan dengan perusahaan Kepco E&C di Kimcheon.
Pada pertemuan yang dilakukan oleh Pemkab Sumbawa dengan jajaran direksi Gimco Co., Ltd dan Kepco E&C di Daegu pada hari Kamis (3/5/2018), Bupati Sumbawa menyampaikan kekaguman terhadap kesiapan para investor yang merupakan perusahaan-perusahaan ternama di Korea Selatan dan berpengalaman di bidang energy. Sebelumnya Bupati Sumbawa dan rombongan berkesempatan melakukan kunjungan ke beberapa Biomass Power Plant yang dimiliki Gimco Co., Ltd dan Kepco E&C.
???Saya dan pak Dirjen PKT datang ke Korea ini mewakili masyarakat Sumbawa dan Indonesia, sebagai tanda keseriusan menyambut rencana investasi ini. Untuk itu kami juga mohon keseriusan para sahabat investor untuk saling bekerjasama mewujudkan proyek yang kami anggap strategis ini,?? ungkap Bupati dihadapan jajaran Direksi Gimco Co., Ltd dan Kepco E&C.
Lanjut Bupati. Saat ini, kami tengah berupaya untuk mewujudkan target luas tanam 125.000 Ha, dengan produktivitas rata-rata 8 ton/Ha, sehingga mencapai produksi 1 Juta ton, melalui perluasan areal tanam dan optimalisasi pemanfaatan teknologi budidaya tanaman jagung. Harapan ini sangat beralasan, karena potensi lahan untuk pengembangannya masih tersedia (belum sepenuhnya termanfaatkan). Sementara potensi lahan yang tersedia mencapai 258.000 Ha, yang terdiri atas Lahan Kering 219.334 Ha dan Lahan Sawah (dua kali tanam) mencapai 38.666 Ha.
???Ketersediaan lahan yang belum efektif termanfaatkan juga menjadi potensi untuk tanaman industri/tanaman sumber energi lainnya, seperti gamal dan kaliandra,?? ujarnya.
Tanaman gamal selama ini sudah akrab dengan masyarakat Sumbawa, karena sangat cocok dan mudah tumbuh di wilayah Kabupaten Sumbawa. Selama ini dimanfaatkan sebagai pagar lahan pertaniannya, dan pucuk daunnya dapat menjadi pakan ternak setelah dilayukan. Sedangkan Kayu Kaliandra (meskipun belum pernah diusahakan di Sumbawa), tetapi melihat sifatnya mampu tumbuh di semua jenis tanah, termasuk daerah tandus dengan cuaca ekstrim lebih dari 33 derajat celcius, dimana daunnya baik untuk pakan ternak, tentu sangat berpeluang dikembangkan di Kabupaten Sumbawa.
Data tersebut menjelaskan bahwa Kabupaten Sumbawa sangat potensial dalam pengembangan tanaman energi (gamal dan kaliandra), pabrik wood pellet bahan baku gamal, kaliandra, dan limbah bonggol jagung, serta pembangkit listrik tenaga biomasa. Selain itu, limbah bonggol jagung juga dapat dipasok dari kabupaten sekitar yaitu Kabupaten Bima dan Dompu yang mempunyai produksi jagung secara berturut-turut sebanyak 96.803 Ton dan 218.857 Ton, melalui akses transportasi darat yang lancar.
Di sisi lain, dunia saat ini sedang dihadapkan dengan isu kelangkaan energi. Maka, sudah waktunya menurunkan ketergantungan terhadap non renewable energy?? seperti minyak bumi dan batu bara dan beralih menuju sumber energi baru terbarukan. Seperti halnya yang tengah dilakukan khususnya oleh Korea Selatan.
Pemerintah Indonesia umumnya dan Pemerintah Kabupaten Sumbawa khususnya sangat mendukung kehadiran investor terutama dalam pengembangan tanaman energi dan pengembangan pembangkit listrik tenaga biomasa. Karena Indonesia berkomitmen terhadap kelestarian lingkungan dan berkomitmen mengurangi gap ketersediaan pembangkit listrik di Indonesia umumnya dan Nusa Tenggara Barat khususnya.
???Ini akan menjadi mimpi besar kami masyarakat Sumbawa NTB dan juga Indonesia,?? tambah Bupati. ??Hadir pada pertemuan dimaksud antara lain Bupati Sumbawa, Kepala Bappeda Kabupaten Sumbawa, Kepala DPMPTSP Kabupaten Sumbawa, Chairman Gimco Co., Ltd?? Lee, Sangsun, Managing Director Gimco Co., Ltd Kim, Jongwoo, Business Development?? Kepco E&C?? Lee, Heebyung, dan Anggota Tim Komunikasi Kepala Daerah Sumbawa.?? Sebelumnya minggu lalu Pemerintah yang diwakili oleh Dirjen PKT Kemendes PDTT Dr. Muhammad Nurdin sudah mengadakan pertemuan dengan investor di tempat yang sama dan membicarakan dengan serius?? rencana?? proyek ini.
Direksi Gimco tampak bersemangat dengan proyek di Sumbawa dan mohon bantuan dan dorongan kepada Pemerintah Indonesia baik di Pusat dan di daerah agar rencana investasi bisa segera terlaksana.
Adapun poin yang dibahas pada pertemuan dimaksud antara lain?? penyusunan Marter Plan, Studi Kelayakan, rencana Ground Breaking pada bulan September, perizinan dan fasilitasi penyediaan lahan, percepatan Pembangunan Pelabuhan dan sebagainya. Untuk itu akan dibentuk Tim Gabungan (joint team) antara Kemendes PDTT, Pemkab Sumbawa, Gimco Co., Ltd, dan PT. Alam Bumi Cemerlang.
Selanjutnya sebelum kembali bertolak ke Indonesia, Bupati Sumbawa melakukan pertemuan dengan Kepco E&C di Kimcheon pada hari Jum??t (4/5/2018). Kedatangan Bupati Sumbawa disambut langsung oleh President & CEO Kepco E&C (PLN Korea) Bae-Soo Lee. Dalam pertemuan itu juga dibahas rencana-rencana investasi yang berkaitan dengan Nota Kesepakatanyang telah ditandatangani bersama.
Disela-sela pertemuan ini Bupati Sumbawa menyampaikan salam kepada masyarakat Sumbawa. ???Kepada seluruh masyakat Sumbawa dan para sahabat di jajaran pemerintahan Kabupaten Sumbawa,?? kami berharap doa dan dukungannya agar proyek strategis ini bisa benar-benar terlaksana di Kabupaten Sumbawa,?? pungkas Bupati.
Selanjutnya untuk lebih merealisasikan inventasi strtategis ini, Pemerintah melalui Kemendes PDTT akan mengundang pihak investor untuk mengadakan pertemuan memantapkan rencana-rencana lanjutan yang kemungkinan besar akan dilaksanakan di Sumbawa ??? Indonesia. (ra/mckabsumbawa)
Laporan : H. Sahril, Dedi Syafikri dari Seoul Korea Selatan
Media Center Kabupaten Smbawa
Sumbawa, 14/11//2024 Diskominfotiksandi – Kepala Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian Kabupaten Sumbawa, Drs. Hasanuddin bersama Kepala Bidang Persandian Kabupaten Sumbawa, Vivi Yulansari, S. Kom. melaksanakan Operasi Keamanan Siber dalam rangka Information Technology Security Assesment (ITSA) yang dilaksanakan oleh Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) bertempat di kantor Sekretariat Daerah, Kabupaten Sumbawa, pada hari Kamis (14/11).
Sumbawa Besar – Sekretaris Daerah Kabupaten Sumbawa, Dr. Budi Prasetiyo, S.Sos., M.AP., secara resmi membuka SBC Open Tournament II Tahun 2024, yang berlangsung di Pragas, Sumbawa, pada Selasa (12/11/2024). Turnamen ini diikuti oleh atlet-atlet muda berbakat dari berbagai wilayah di Nusa Tenggara Barat, termasuk Sumbawa, Bima, dan Lombok.
Sumbawa, 05/11/2024 – DISKOMINFOTIKSANDI Sumbawa mengadakan acara Sharing Session dan Presentasi Progres Mahasiswa Magang pada Selasa, 05 November 2024, di Aula Diskominfotiksandi. Acara ini bertujuan untuk memperluas wawasan mahasiswa mengenai dunia pemrograman serta membahas perkembangan proyek yang tengah dikerjakan oleh mahasiswa magang.