BERITA

Kesbangpoldagri Sumbawa Gelar Bimtek Hadapi Pilkada NTB

Selasa, 15 Mei 2018   Admin   350  
Sumbawa Besar, Media Center. Demi mewujudkan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur NTB T yang aman dan damai, Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri Kabupaten Sumbawa menggelar Bimbingan Teknis tentang Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Tahun 2018, pada Selasa pagi (15/5/2018) di Gedung Serbaguna Desa Nijang Kecamatan Unter Iwes. Bupati Sumbawa dalam sambutannya yang disampaikan oleh Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan Hukum dan PolitikH. Burhan, SH.,MH menyatakan bahwa Pilkada yang akan dilaksanakan secara langsung pada tanggal 27 Juni 2018 mendatang, memunculkan cukup banyak tantangan yang perlu menjadi perhatian bersama, baik untuk penyelenggara pemilu, partai politik, maupun masyarakat pemilihnya. Tantangan tersebut antara lain adalah fenomena pragmatisme pengajuan kandidat, kampanye hitam dan penyebaran berita bohong (hoaks), serta besarnya beban kerja komisi pemilihan umum yang juga harus memverifikasi partai politik peserta pemilu 2019. Lebih jauh disampaikan bahwa integritas KPU, Badan Pengawas Pemilu, pengurus partai politik, serta masyarakat akan menentukan kualitas pemimpin terpilih untuk melayani daerahnya. Perlu disadari bersama lanjut Bupati, bahwa pembangunan bidang politik bertujuan untuk mengembangkan sistem politik nasional yang berkedaulatan rakyat, demokratis, dan terbuka, serta mengembangkan kehidupan partai yang tetap menghormati keanekaragaman aspirasi politik. Disampaikan pula bahwa keberadaan semua unsur pelaksana pilkada memiliki peran yang sangat strategis bagi terselenggaranya pesta demokrasi yang bersih, berintegritas dan transparan. Dengan jadwal yang begitu padat, mengharuskan segenap penyelenggara Pilkada untuk dapat bekerja keras dengan penuh perhatian dan ketelitian. Bupati berharap melalui kegiatan Bimtek dapat mendukung pelaksanaan Pilkada serentak Tahun 2018 di Kabupaten Sumbawa agar berjalan dengan sukses dan damai. Bupati mengajak semua pihak untuk tetap berkontribusi dalam menjaga kondusifitas daerah. Kepada segenap Aparatur Sipil Negara diminta untuk selalu berjalan dalam koridor aturan dan tata nilai yang berlaku,yaitu bersikap profesional dan netral dalam mendukung terciptanya masyarakat yang demokratis, berkeadilan dan harmonis, jauh dari tindakan-tindakan arogansi dan anarkhis yang dapat mengganggu hubungan silaturrahim yang sudah terjalin baik selama ini. Bupati mengingatkan bahwa tanggung jawab menyukseskan Pilkada serentak bukan hanya menjadi tugas KPU, melainkan juga menjadi tanggung jawab bersama antara KPU, Pemerintah, Parpol, dan seluruh elemen masyarakat Sumbawa. Terkait dengan insiden penyerangan di Mako Brimob dan peledakan bom bunuh diri di wilayah Surabaya oleh para teroris beberapa waktu lalu, Bupati menghimbau kepada masyarakat di Tana Samawa untuk meningkatkan kewaspadaan dan tidak panik dengan adanya peristiwa tersebut. Bupati berharap agar masyarakat menginformasikan kepada aparat kepolisian maupun tiga pilar kamtibmas (Lurah/Kades, Bhabinkamtibmas dan Babinsa), apabila ada orang tidak dikenal dan mencurigakan yang ada di lingkungan masing-masing. Bupati juga menghimbau untuk tidak menyebarkan ketakutan dan kengerian melalui unggahan foto-foto korban yang berlebihan di media-media sosial. Sementara itu, Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri Kabupaten Sumbawa H. Yahya Adam, BA melaporkan bahwa tujuan dilaksanaknnya Bimtek adalah selain untuk memperkuat posisi koordinasi masing-masing dalam mengamankan jalannya pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Tahun 2018, juga untuk meningkatkan kewaspadaan akan setiap ancaman dan bahaya yang dapat mengganggu jalannya pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur NTB Tahun 2018. Jumlah peserta Bimtek 96 orang yang terdiri dari Camat se-Kabupaten Sumbawa, Danramil dan Kapolsek se-Kabupaten Sumbawa, Ketua PAnwascam se-Kabupaten Sumbawa. Dengan Narasumber Kapolres Sumbawa. Ketua KPU Sumbawa, dan Ketua Paswaslu Sumbawa. (ra/mckabsumbawa) Sumber : Siaran Pers Humas Setda Kab. Sumbawa
  • Share on :

  • Berita Lainnya
  • Kepala Dinas Kominfotiksandi melaksanakan Kegiatan Operasi Keamanan Siber

    Sumbawa, 14/11//2024 Diskominfotiksandi – Kepala Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian Kabupaten Sumbawa, Drs. Hasanuddin bersama Kepala Bidang Persandian Kabupaten Sumbawa, Vivi Yulansari, S. Kom. melaksanakan Operasi Keamanan Siber dalam rangka Information Technology Security Assesment (ITSA) yang dilaksanakan oleh Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) bertempat di kantor Sekretariat Daerah, Kabupaten Sumbawa, pada hari Kamis (14/11).

    SBC Open Tournament II 2024 Se-Nusa Tenggara Barat Resmi Dibuka

    Sumbawa Besar – Sekretaris Daerah Kabupaten Sumbawa, Dr. Budi Prasetiyo, S.Sos., M.AP., secara resmi membuka SBC Open Tournament II Tahun 2024, yang berlangsung di Pragas, Sumbawa, pada Selasa (12/11/2024). Turnamen ini diikuti oleh atlet-atlet muda berbakat dari berbagai wilayah di Nusa Tenggara Barat, termasuk Sumbawa, Bima, dan Lombok.

    SHARING SESSION PROGRAMER DAN PRESENTASI PROGRES PROYEK MAHASISWA MAGANG DISKOMINFOTIKSANDI SUMBAWA

    Sumbawa, 05/11/2024 – DISKOMINFOTIKSANDI Sumbawa mengadakan acara Sharing Session dan Presentasi Progres Mahasiswa Magang pada Selasa, 05 November 2024, di Aula Diskominfotiksandi. Acara ini bertujuan untuk memperluas wawasan mahasiswa mengenai dunia pemrograman serta membahas perkembangan proyek yang tengah dikerjakan oleh mahasiswa magang.