Rabu, 23 Mei 2018
Admin
372
Sumbawa Besar, Media Center. Wakil Bupati Sumbawa, Drs. H. Mahmud Abdullah bersama Tim I Safari Ramadan Pemkab Sumbawa pada hari ke-7 ramadan bertolak ke salah satu kecamatan terpencil yaitu Kecamatan Orong Telu, Rabu (23/5/2018). Selain melakukan silaturrahmi, Wakil Bupati sekaligus melihat secara langsung perkembangan pembangunan fisik kecamatan pecahan dari Kecamatan Lunyuk tersebut.
Dalam sambutannya di Mesjid Nurul Iman Desa Sebeok, Wabup mengatakan bahwa kegiatan safari ramadhan dihajatkan untuk mempererat silaturrahim, mendekatkan pemerintah dan masyarakatnya sekaligus melihat langsung realisasi pembangunan, juga untuk melihat kendala, hambatan dan kesulitan yang dihadapi masyarakat.
Wakil Bupati menekankan kepada seluruh Aparatur Pemerintah di Kecamatan Orong Telu, termasuk kepala desa beserta jajarannya agar betul-betul menjalankan tanggung jawabnya, yakni melayani masyarakat dengan ikhlas, melakukan pemberdayaan, dan mengembangkan potensi yang ada secara maksimal.
Dari hasil pantauan, Bupati menyampaikan pujian bahwa kegiatan pelayanan masyarakat dan situasi kamtibmas di Kecamatan Orong Telu secara umum berjalan dengan baik, aman dan lancar sebagaimana biasanya.
Wabup juga mengingatkan para Kepala desa agar lebih amanah dan berhati-hati dalam mengelola APBDes. Dana desa se-Kecamatan Orong Telu tahun 2018 ini mendapatkan Dana Desa (DD) dari pemerintah pusat sebesar Rp.3.049.734.000, Jumlah tersebut belum termasuk Alokasi Dana Desa (ADD) dan Bagi Hasil Pajak dan Retribusi Daerah (BHPRD) yang bersumber dari ABPD.
Besarnya jumlah pendapatan desa tersebut, baik DD, ADD maupun BHPRD tentunya harus sejalan dengan kemampuan desa untuk mengatur dan mengurus kepentingan masyarakatnya secara efektif, yang diharapkan berdampak pada penurunan angka kemiskinan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat desa secara keseluruhan.
Sementara itu Tim Safari Ramadan Provinsi NTB yang bergabung dengan Tim Safari Ramadan Kabupaten Sumbawa juga melakukan pembinaan di Puskesmas Orong Telu serta melakukan pemeriksaan pasien stunting. (ra/mckabsumbawa)
Sumber : Siaran Pers Humas Setda Kab. Sumbawa
??
Sumbawa, 14/11//2024 Diskominfotiksandi – Kepala Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian Kabupaten Sumbawa, Drs. Hasanuddin bersama Kepala Bidang Persandian Kabupaten Sumbawa, Vivi Yulansari, S. Kom. melaksanakan Operasi Keamanan Siber dalam rangka Information Technology Security Assesment (ITSA) yang dilaksanakan oleh Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) bertempat di kantor Sekretariat Daerah, Kabupaten Sumbawa, pada hari Kamis (14/11).
Sumbawa Besar – Sekretaris Daerah Kabupaten Sumbawa, Dr. Budi Prasetiyo, S.Sos., M.AP., secara resmi membuka SBC Open Tournament II Tahun 2024, yang berlangsung di Pragas, Sumbawa, pada Selasa (12/11/2024). Turnamen ini diikuti oleh atlet-atlet muda berbakat dari berbagai wilayah di Nusa Tenggara Barat, termasuk Sumbawa, Bima, dan Lombok.
Sumbawa, 05/11/2024 – DISKOMINFOTIKSANDI Sumbawa mengadakan acara Sharing Session dan Presentasi Progres Mahasiswa Magang pada Selasa, 05 November 2024, di Aula Diskominfotiksandi. Acara ini bertujuan untuk memperluas wawasan mahasiswa mengenai dunia pemrograman serta membahas perkembangan proyek yang tengah dikerjakan oleh mahasiswa magang.