BERITA

Bupati Berangkatkan Bantuan Kemanusiaan dan Relawan Kesehatan ke Lombok

Rabu, 08 Agustus 2018   Admin   362  
Sumbawa Besar, Media Center. Bupati Sumbawa H. M. Husni Djibril, B.Sc melepas bantuan kemanusiaan dan tim relawan bagi korban bencana gempa Lombok pada Rabu pagi (8/8/2018) di Halaman Kantor Bupati Sumbawa. Bupati Sumbawa menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh sahabat yang telah memberikan bantuan dan sangat mengapresiasi para medis yang mempunyai semangat memberikan bantuan kemanusiaan khususnya di Kabupaten Lombok Utara yang merupakan daerah terparah terdampak bencana. ???Jaga harkat dan martabat serta nama baik sebagai tau Samawa, jadilah pionir yang memang handal dalam memberikan bantuan kepada masyarakat, layani secara ikhlas dan penuh tanggung jawab agar kehadiran tim medis dapat menjadi obat dan penawar bagi korban gempa,?? ucap Bupati. Disampaikan pula bahwa bantuan ini merupakan bantuan kemanusiaan tahap kedua, setelah bantuan tahap pertama dalam bentuk logistik dan personil Taruna Siaga Bencana (TAGANA) dan tim pramuka yang dilepas pada tanggal 6 Agustus yang lalu. Bupati menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk terus bergerak memberikan bantuan kepada korban gempa, yang dapat disalurkan melalui Pemerintah Daerah. Sementara itu, Plt Kepala dinas Kesehatan Kabupaten Sumbawa Drs. H. Didi Darsani, A.Pt melaporkan bahwa tim merupakan gabungan dari organisasi profesi kesehatan dan relawan kesehatan yaitu Ikatan Dokter Indonesia, Persatuan Perawat Nasional Indonesia Cabang Sumbawa, Ikatan Bidan Indonesia Cabang Sumbawa, dan relawan kesehatan (tenaga kesehatan) dari Puskesmas Alas dan unit II Sumbawa. Tim berjumlah 31 orang, yang terdiri dari Dokter Spesialis Orthopedi sebanyak 1 orang, Dokter Umum sebanyak 3 orang, Perawat sebanyak 20 orang, Bidan sebanyak 4 orang dan sopir sebanyak 3 orang. Selain memberikan jasa medis tim juga membawa/menyalurkan obat-obatan, makanan dan minuman jadi dan setengah jadi dalam kemasan seperti susu untuk anak-anak dan biskuit, mie instan. Beras, air minum dalam kemasan, terpal, selimut dan pakaian anak-anak seperti pempers, kebutuhan vital wanita, sabun, odol, dll, yang merupakan sumbangan dari karyawan/karyawati PNS/kontrak/sukarela di lingkup Pemda Sumbawa (termasuk beberapa kecamatan), organisasi profesi kesehatan, PKK Kab. Sumbawa, dan karyawan swasta. Dan untuk menunjang mobilitas Tim di lokasi bencana, diperbantukan pula 5 unit kendaraan yaitu 1 unit kendaraan operasional Kepala Dinas Kesehatan, 1 unit kendaraan roda empat pick up 2 unit ambulance dan 1 unit mini bus operasional Dinas Perikanan dan Kelautan. (ra/mckabsumbawa) Sumber : Siaran Pers Humas Setdakab. Sumbawa
  • Share on :

  • Berita Lainnya
  • Kepala Dinas Kominfotiksandi melaksanakan Kegiatan Operasi Keamanan Siber

    Sumbawa, 14/11//2024 Diskominfotiksandi – Kepala Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian Kabupaten Sumbawa, Drs. Hasanuddin bersama Kepala Bidang Persandian Kabupaten Sumbawa, Vivi Yulansari, S. Kom. melaksanakan Operasi Keamanan Siber dalam rangka Information Technology Security Assesment (ITSA) yang dilaksanakan oleh Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) bertempat di kantor Sekretariat Daerah, Kabupaten Sumbawa, pada hari Kamis (14/11).

    SBC Open Tournament II 2024 Se-Nusa Tenggara Barat Resmi Dibuka

    Sumbawa Besar – Sekretaris Daerah Kabupaten Sumbawa, Dr. Budi Prasetiyo, S.Sos., M.AP., secara resmi membuka SBC Open Tournament II Tahun 2024, yang berlangsung di Pragas, Sumbawa, pada Selasa (12/11/2024). Turnamen ini diikuti oleh atlet-atlet muda berbakat dari berbagai wilayah di Nusa Tenggara Barat, termasuk Sumbawa, Bima, dan Lombok.

    SHARING SESSION PROGRAMER DAN PRESENTASI PROGRES PROYEK MAHASISWA MAGANG DISKOMINFOTIKSANDI SUMBAWA

    Sumbawa, 05/11/2024 – DISKOMINFOTIKSANDI Sumbawa mengadakan acara Sharing Session dan Presentasi Progres Mahasiswa Magang pada Selasa, 05 November 2024, di Aula Diskominfotiksandi. Acara ini bertujuan untuk memperluas wawasan mahasiswa mengenai dunia pemrograman serta membahas perkembangan proyek yang tengah dikerjakan oleh mahasiswa magang.