BERITA

Sumbawa Raih Penghargaan Anugerah Kencana 2018

Minggu, 23 Desember 2018   Admin   379  
Sumbawa Besar, MediaCenter.??Bupati Sumbawa H.M. Husni Djibril, BSc menerima Penghargaan Anugerah Kencana dari BKKBN RI, dalam mensukseskan Program Kependudukan, Keluarga Berencana, dan Pembangunan Keluarga (KKBPK). Acara penganugerahan berlangsung di Hotel Sheraton, Jakarta, yang disiarkan langsung oleh CNN Indonesia pada Minggu malam (23/12/2018). "Alhamdulillah di penghujung Tahun 2018 Kabupaten Sumbawa mendapat Penghargaan Anugerah Kencana 2018 sebagai satu-satunya Kabupaten di Provinsi Nusa tenggara Barat yang dinilai sangat berkomitmen dan mendukung Program Kependudukan, Keluarga Berencana dan Pembangunan Keluarga (KKBPK)??, ujar Bupati. ???Ini semua tidak terlepas dari raihan prestasi dan kerja keras para sahabat semua dari awal kepemimpinan kami hingga sekarang khususnya di bidang KKBPK. Untuk itu kami mengucapkan syukur dan terima kasih yang setinggi-tingginya. Semoga ke depan makin banyak prestasi lain yang kita raih. Amin ya rabbal alamin??, lanjut Bupati Sumbawa. Adapun latar belakang pelaksanaan kegiatan tersebut adalah Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah yang mengamanatkan bahwa urusan pemerintahan bidang pengendalian penduduk dan keluarga berencana merupakan urusan wajib dan konkuren antara pemerintah pusat dan daerah. Oleh karena itu, dalam rangka meningkatkan dukungan dan komitmen terhadap keberhasilan program KKBPK, BKKBN pada tahun 2018 kembali memberikan apresiasi dan penghargaan kepada pemangku kepentingan (pemerintah daerah provinsi, kabupaten dan kota) yang berprestasi dalam pengelolaan program KKBPK dalam acara Apresiasi Anugerah Kencana Bidang KKBPK. Penghargaan Apresiasi Anugerah Kencana Bidang KKBPK diberikan kepada 5 kepala daerah provinsi, dan 29 kepala daerah kabupaten dan kota, termasuk di dalamnya Pemerintah Kabupaten Sumbawa bersama dengan Pemerintah Provinsi NTB, yang telah memberikan dukungan dan berpartisipasi aktif dalam pelaksanaan program KKBPK sebagai motivasi kepada pemerintah daerah provinsi, kabupaten dan kota, dalam peningkatan pelaksanaan program KKBPK di wilayah masing-masing. Kriteria penilaian untuk Anugerah Kencana Tahun 2018 untuk penghargaan Kepala Daerah meliputi beberapa aspek seperti Aspek Dukungan/Komitmen dan Aspek Capaian Program di daerah masing-masing. Penilaian pada Apresiasi Anugerah Kencana Tahun 2018 dilakukan oleh Tim Penilai dari BKKBN Pusat dan Perwakilan BKKBN Provinsi, Praktisi dan Asosiasi Periklanan, Praktisi Komunikasi. (ra/mckabsumbawa) Sumber : Siaran Pers Humas Setda Kabupaten Sumbawa  
  • Share on :

  • Berita Lainnya
  • Kepala Dinas Kominfotiksandi melaksanakan Kegiatan Operasi Keamanan Siber

    Sumbawa, 14/11//2024 Diskominfotiksandi – Kepala Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian Kabupaten Sumbawa, Drs. Hasanuddin bersama Kepala Bidang Persandian Kabupaten Sumbawa, Vivi Yulansari, S. Kom. melaksanakan Operasi Keamanan Siber dalam rangka Information Technology Security Assesment (ITSA) yang dilaksanakan oleh Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) bertempat di kantor Sekretariat Daerah, Kabupaten Sumbawa, pada hari Kamis (14/11).

    SBC Open Tournament II 2024 Se-Nusa Tenggara Barat Resmi Dibuka

    Sumbawa Besar – Sekretaris Daerah Kabupaten Sumbawa, Dr. Budi Prasetiyo, S.Sos., M.AP., secara resmi membuka SBC Open Tournament II Tahun 2024, yang berlangsung di Pragas, Sumbawa, pada Selasa (12/11/2024). Turnamen ini diikuti oleh atlet-atlet muda berbakat dari berbagai wilayah di Nusa Tenggara Barat, termasuk Sumbawa, Bima, dan Lombok.

    SHARING SESSION PROGRAMER DAN PRESENTASI PROGRES PROYEK MAHASISWA MAGANG DISKOMINFOTIKSANDI SUMBAWA

    Sumbawa, 05/11/2024 – DISKOMINFOTIKSANDI Sumbawa mengadakan acara Sharing Session dan Presentasi Progres Mahasiswa Magang pada Selasa, 05 November 2024, di Aula Diskominfotiksandi. Acara ini bertujuan untuk memperluas wawasan mahasiswa mengenai dunia pemrograman serta membahas perkembangan proyek yang tengah dikerjakan oleh mahasiswa magang.