Rabu, 24 November 2021
Admin
525
Keterbatasan fisik tidak menghalangi Sri Nurnaningsih AM untuk berprestasi. Meski menjadi penyandang tuna netra, namun atlit Sumbawa berhasil meraih juara nasional di ajang Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) XVI Papua 2021, dengan mempersembahkan medali perunggu.
Atas prestasi ini Bupati Sumbawa, Drs. H. Mahmud Abdullah memberikan apresiasi. Apresiasi ini dalam bentuk bonus sebesar Rp 5 juta. Penyerahan bonus tersebut berlangsung di lobby Kantor Bupati Sumbawa, Rabu (24/11).
Bonus ini langsung diterima Sri Nurnaningsih AM—atlit Lempar Lembing Putri Kelas F11. Hadir mendampingi Bupati Sumbawa, Asisten Pemerintahan dan Kesra, Varian Bintoro, S.Sos, M.Si, serta para pengurus KONI Kabupaten Sumbawa.
Untuk diketahui pada ajang tersebut, Kabupaten Sumbawa mengirim sebanyak 3 atlit Paralimpik mewakili Provinsi NTB di Peparnas XVI Papua 2021. Dua atlit berhasil menyumbangkan 3 medali. Selain Sri Nurnaningsih AM yang meraih perunggu, atlit Sumbawa lainnya, Zakariah menyumbangkan dua medali sekaligus. Yakni medali emas untuk Cabor Atletik nomor Lari 400 meter Kelas T20 dan medali perunggu untuk nomor Lompat Jauh Kelas F20. Sementara satu atlet lagi belum berhasil meraih juara.
Bupati Sumbawa yang akrab disapa Haji Mo mengucapkan rasa bangga atas perjuangan dan keberhasilan para Atlet Paralimpik yang telah mengharumkan nama daerah, khususnya Kabupaten Sumbawa dan Provinsi NTB dalam kejuaraan nasional tersebut. Ia pun mengucapkan selamat atas prestasi yang sudah diraih.
Sumbawa, 14/11//2024 Diskominfotiksandi – Kepala Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian Kabupaten Sumbawa, Drs. Hasanuddin bersama Kepala Bidang Persandian Kabupaten Sumbawa, Vivi Yulansari, S. Kom. melaksanakan Operasi Keamanan Siber dalam rangka Information Technology Security Assesment (ITSA) yang dilaksanakan oleh Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) bertempat di kantor Sekretariat Daerah, Kabupaten Sumbawa, pada hari Kamis (14/11).
Sumbawa Besar – Sekretaris Daerah Kabupaten Sumbawa, Dr. Budi Prasetiyo, S.Sos., M.AP., secara resmi membuka SBC Open Tournament II Tahun 2024, yang berlangsung di Pragas, Sumbawa, pada Selasa (12/11/2024). Turnamen ini diikuti oleh atlet-atlet muda berbakat dari berbagai wilayah di Nusa Tenggara Barat, termasuk Sumbawa, Bima, dan Lombok.
Sumbawa, 05/11/2024 – DISKOMINFOTIKSANDI Sumbawa mengadakan acara Sharing Session dan Presentasi Progres Mahasiswa Magang pada Selasa, 05 November 2024, di Aula Diskominfotiksandi. Acara ini bertujuan untuk memperluas wawasan mahasiswa mengenai dunia pemrograman serta membahas perkembangan proyek yang tengah dikerjakan oleh mahasiswa magang.