Minggu, 09 Januari 2022
Admin
698
Pemerintah Provinsi NTB Melakukan Penandatanganan Kesepakatan Bersama dengan perusahaan Nasional tentang Penelitian dan Pengembangan Potensi Sumber Daya Alam dan Ekosistem Ramah Lingkungan
(8/1/2022), bertempat di Global Village - UTS, Gubernur Nusa Tenggara Barat, DR. H. Zulkieflimansyah, SE., M.Sc secara resmi menandatangani perjanjian kerjasama bersama Presiden Direktur PT. Sumitomo Indonesia, Mr. Hiroshi Karashima dan Presiden Direktur PT. Gas Strategies Indonesia (GSI), Ginanjar Sofyan. Adapun tujuan dari kerjasama tersebut adalah dalam rangka peningkatan pendayagunaan potensi sumber daya alam bidang energi, perikanan, pertanian dan peternakan melalui pembangunan ekosistem ramah lingkungan yang komprehensif.
Dalam sambutannya sebelum melakukan penandatanganan, Gubernur NTB berharap agar melalui kerjasama ini dapat terjalin kolaborasi yang baik dengan pihak-pihak terkait. Dikatakan, bahwa pemerintah provinsi juga akan berkomitmen untuk dapat memberikan dukungan penuh terhadap kehadiran perusahaan-perusahaan ini di Kabupaten Sumbawa sehingga bisa menghadirkan iklim investasi yang baik, ucapnya.
Sejalan dengan harapan Gubernur NTB, dalam sambutannya Wakil Bupati Sumbawa, Dewi Noviany, S.Pd., M.Pd, berharap agar PT. Sumitomo Indonesia dan PT. GSI dapat segera melakukan investasi di Kabupaten Sumbawa. Terlebih setelah melihat langsung potensi SDA yang luar biasa baik di sektor Perikanan, Pertanian maupun Peternakan, “Semoga kerjasama ini dapat langsung dieksekusi sehingga industrialisasi di Kabupaten Sumbawa segera terwujud", ujar Wabup.
Sementara itu, Presiden Direktur PT. GSI menyampaikan ucapan terima kasih karena dapat berkunjung dan melihat secara langsung potensi SDA yang dimiliki oleh Kabupaten Sumbawa. “Kami berharap, semoga bisa tetap bisa berkomitmen untuk menjalankan apa yang telah menjadi kesepakatan pada malam ini”, harapnya.
Selanjutnya ditempat yang sama, Presiden Direktur PT. Sumitomo Indonesia juga menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas sambutan hangat dari masyarakat dan Pemerintah Kabupaten Sumbawa. Setelah melihat potensi SDA yang ada, ia berharap kerjasama ini dapat terjalin. Oleh karenanya, ia berjanji akan melakukan yang terbaik untuk memenuhi harapan-harapan dari Pemerintah Kabupaten Sumbawa.
Sumbawa, 14/11//2024 Diskominfotiksandi – Kepala Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian Kabupaten Sumbawa, Drs. Hasanuddin bersama Kepala Bidang Persandian Kabupaten Sumbawa, Vivi Yulansari, S. Kom. melaksanakan Operasi Keamanan Siber dalam rangka Information Technology Security Assesment (ITSA) yang dilaksanakan oleh Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) bertempat di kantor Sekretariat Daerah, Kabupaten Sumbawa, pada hari Kamis (14/11).
Sumbawa Besar – Sekretaris Daerah Kabupaten Sumbawa, Dr. Budi Prasetiyo, S.Sos., M.AP., secara resmi membuka SBC Open Tournament II Tahun 2024, yang berlangsung di Pragas, Sumbawa, pada Selasa (12/11/2024). Turnamen ini diikuti oleh atlet-atlet muda berbakat dari berbagai wilayah di Nusa Tenggara Barat, termasuk Sumbawa, Bima, dan Lombok.
Sumbawa, 05/11/2024 – DISKOMINFOTIKSANDI Sumbawa mengadakan acara Sharing Session dan Presentasi Progres Mahasiswa Magang pada Selasa, 05 November 2024, di Aula Diskominfotiksandi. Acara ini bertujuan untuk memperluas wawasan mahasiswa mengenai dunia pemrograman serta membahas perkembangan proyek yang tengah dikerjakan oleh mahasiswa magang.