Minggu, 03 Desember 2017
Admin
442
Sumbawa Besar, Kominfotik. Dalam rangka memperingati Hari Ibu ke-89 Tahun 2017, Gabungan Organisasi Wanita (GOW) bekerjasama dengan Dinas Kelautan dan Perikanan serta Panitia Hari Ibu melaksanakan kegiatan penanaman pohon dan gotong royong pembersihan pantai pada Minggu pagi (3/12/2017) di Pantai Goa Kecamatan Labuhan Badas Sumbawa.
Kegiatan ini menjadi pembuka seluruh rangkaian kegiatan dalam menyambut Hari Ibu ke-89 Tahun 2017 di Kabupaten Sumbawa. Hadir pada acara tersebut Ketua GOW Kabupaten Sumbawa, Kepala Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A), Wakil Ketua Iiswara beserta anggota, Anggota Dharma Wanita, Bhayangkari, Persit, BNI 46, sesepuh organisasi.
Dalam sambutan, Ketua GOW Kabupaten Sumbawa Sofia Noviantry Rayes Mahmud Abdullah menyampaikan pentingnya kebersihan lingkungan khususnya Pantai Goa, yang merupakan salah satu obyek kuliner dan pariwisata di Kabupaten Sumbawa.
Selain masalah kebersihan pantai, Ketua GOW juga menyampaikan pentingnya penanaman pohon untuk penghijauan dan menambah keindahan pantai. Diharapkan kegiatan tersebut dapat memberikan manfaat bagi lingkungan sekitar kawasan Pantai Goa agar lebih bersih, asri dan nyaman.
Selanjutnya rangkaian kegiatan dimulai dengan penanaman pohon oleh Ketua GOW Kabupaten Sumbawa, ??gotong royong dan dilanjutkan dengan senam bersama.
Dalam rangka peringatan Hari Ibu ke-89 Tahun 2017 di Kabupaten Sumbawa akan digelar beberapa kegiatan antara lain berbagai lomba yang melibatkan organisasi wanita se Kabupaten Sumbawa. Juga beberapa kegiatan pelatihan dan bhakti social. Dan puncak acara akan dilaksanakan resepsi Hari Ibu yang dipusatkan di Gedung Wanita Sumbawa Besar (ra/mckabsumbawa)
Sumber : Siaran Pers Humas Setda Kab. Sumbawa
Sumbawa, 14/11//2024 Diskominfotiksandi – Kepala Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian Kabupaten Sumbawa, Drs. Hasanuddin bersama Kepala Bidang Persandian Kabupaten Sumbawa, Vivi Yulansari, S. Kom. melaksanakan Operasi Keamanan Siber dalam rangka Information Technology Security Assesment (ITSA) yang dilaksanakan oleh Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) bertempat di kantor Sekretariat Daerah, Kabupaten Sumbawa, pada hari Kamis (14/11).
Sumbawa Besar – Sekretaris Daerah Kabupaten Sumbawa, Dr. Budi Prasetiyo, S.Sos., M.AP., secara resmi membuka SBC Open Tournament II Tahun 2024, yang berlangsung di Pragas, Sumbawa, pada Selasa (12/11/2024). Turnamen ini diikuti oleh atlet-atlet muda berbakat dari berbagai wilayah di Nusa Tenggara Barat, termasuk Sumbawa, Bima, dan Lombok.
Sumbawa, 05/11/2024 – DISKOMINFOTIKSANDI Sumbawa mengadakan acara Sharing Session dan Presentasi Progres Mahasiswa Magang pada Selasa, 05 November 2024, di Aula Diskominfotiksandi. Acara ini bertujuan untuk memperluas wawasan mahasiswa mengenai dunia pemrograman serta membahas perkembangan proyek yang tengah dikerjakan oleh mahasiswa magang.