Selasa, 07 Juni 2022
Admin
579
Wakil Bupati Sumbawa, ibu Dewi Noviany, S.Pd. M.Pd., pagi menjelang siang hari ini, hadir dan memberikan arahan serta motivasi di Bimbingan Teknis Kualitas Pelayanan Hospitality bagi Karyawan Hotel, di Aula SMK Negeri 1 Sumbawa Besar.
Bimtek yang diselenggarakan oleh Politeknik Pariwisata Lombok, dihajatkan dalam rangka mendukung kesiapan sumber daya manusia khususnya bidang perhotelan, menghadapi event dunia MXGP Samota 2022.
Wakil Bupati sangat mengapresiasi kegiatan bimtek yang dinilainya sangat bermanfaat, seraya berharap, para peserta dapat mengikutinya dengan serius, sehingga ilmu dan pengetahuan dari para nara sumber terserap.
Disampaikannya, MXGP Samota 2022 akan diikuti oleh 19 negara peserta, dan diperkirakan sekitar 50 ribu penonton dari seluruh penjuru dunia, akan datang ke Kabupaten Sumbawa. Ini momen yang luar biasa, dan seluruh elemen masyarakat harus mendukungnya, sebut Wakil Bupati.
Perlihatkan kepada dunia, keramahan dan kesopanan tau Samawa dalam menerima tamu, serta sajikan pelayanan serta makanan khas dengan cita rasa terbaik, tambahnya. InsyaAllah MXGP Samota 2022, akan menggeliatkan kembali perekonomian di Kabupaten Sumbawa, pasca dilanda pandemi Covid 19 selama dua tahun, imbuh Wakil Bupati.
Sumbawa, 14/11//2024 Diskominfotiksandi – Kepala Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian Kabupaten Sumbawa, Drs. Hasanuddin bersama Kepala Bidang Persandian Kabupaten Sumbawa, Vivi Yulansari, S. Kom. melaksanakan Operasi Keamanan Siber dalam rangka Information Technology Security Assesment (ITSA) yang dilaksanakan oleh Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) bertempat di kantor Sekretariat Daerah, Kabupaten Sumbawa, pada hari Kamis (14/11).
Sumbawa Besar – Sekretaris Daerah Kabupaten Sumbawa, Dr. Budi Prasetiyo, S.Sos., M.AP., secara resmi membuka SBC Open Tournament II Tahun 2024, yang berlangsung di Pragas, Sumbawa, pada Selasa (12/11/2024). Turnamen ini diikuti oleh atlet-atlet muda berbakat dari berbagai wilayah di Nusa Tenggara Barat, termasuk Sumbawa, Bima, dan Lombok.
Sumbawa, 05/11/2024 – DISKOMINFOTIKSANDI Sumbawa mengadakan acara Sharing Session dan Presentasi Progres Mahasiswa Magang pada Selasa, 05 November 2024, di Aula Diskominfotiksandi. Acara ini bertujuan untuk memperluas wawasan mahasiswa mengenai dunia pemrograman serta membahas perkembangan proyek yang tengah dikerjakan oleh mahasiswa magang.