BERITA

LSM PENA Inisiasi Bazar Produk Buruh Migran Sumbawa

Senin, 18 Desember 2017   Admin   415  
Sumbawa Besar, InfoPublik. Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Peduli Perempuan dan Anak (PENA) menginisiasi penyelenggaraan kegiatan Bazar Hasil Usaha Kelompok Buruh Migran Indonesia Purna Kabupaten Sumbawa yang dilaksanakan pada Senin pagi (18/12/2017) di Taman Bugis Sumbawa Besar. Kegiatan yang dihadiri oleh Kepala BP3-TKI Prov. NTB, Perwakilan Polres Sumbawa, Pimpinan OPD, Ketua LSM PENA ini, dibuka oleh Bupati Sumbawa yang diwakili oleh Pelaksana Harian Asisten Pemerintahan dan Kesra Sekda Kab. Sumbawa. Dalam sambutannya yang disampaikan oleh Pelaksana Harian Asisten Pemerintahan dan Kesra Sekda Kab. Sumbawa Drs. H. Muhammading, M. Si, Bupati Sumbawa menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya bazar hasil produk buruh migran Kabupaten Sumbawa. Selanjutnya, disampaikan pula bahwa bazar tersebut merupakan wujud kepedulian sosial dan rasa kebersamaan dalam membangun Kabupaten Sumbawa yang dilaksanakan oleh Lembaga Swadaya Masyarakat. Ditegaskan Bupati, bahwa masalah buruh migran merupakan masalah serius yang harus ditangani oleh segenap elemen, baik pemerintah, masyarakat maupun stakeholders atau pihak-pihak yang berkepentingan lainnya. Pemerintah berkewajiban melindungi para TKI dari permasalahan-permasalahan yang timbul. Mengingat buruh migran merupakan kaum pekerja yang harus mendapat perhatian dari pemerintah, mereka yang sudah kembali ke tanah air juga harus mendapatkan pendampingan dan pembinaan agar tak menjadi TKI seumur hidup, maka salah satu upaya untuk membangun harkat para pekerja migran ini adalah dengan peningkatan kompetensi, baik itu pengetahuan maupun dalam hal keterampilan. ???Dengan kegiatan ini diharapkan bisa memberdayakan mereka dalam pembangunan sosial dan ekonominya ke depan,?? pungkas Bupati. Sebelumnya Kepala BP3-TKI Provinsi NTB Joko Purwanto dalam sambutannya menyampaikan bahwa cara tersebut adalah salah satu bentuk kegiatan positif dan rekreatif, yang dapat menjadi wadah untuk memfasilitasi berkembangnya hasil usaha kelompok TKI di Kabupaten Sumbawa untuk dapat memperkenalkan hasil produksinya dan memasarkan ke pasar yang lebih luas. Lebih lanjut Joko mengatakan bahwa kegiatan pemberdayaan terintegrasi bagi TKI purna dan keluarganya tersebut melibatkan beberapa OPD dan stakeholders yang mendukung terlaksananya kegiatan, diantaranya Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi, Dinas Koperasi UMKM dan Indag, Dinas Kesehatan, Perbankan (Bank BRI), Lembaga PENA, dan SMKN 1 Sumbawa selaku instruktur sekaligus mitra industri. Kegiatan yang melibatkan 25 orang peserta terdiri dari TKI Purna dan keluarga TKI, bertujuan agar para peserta dapat menggunakan hasil bekerja di luar negeri untuk kegiatan produktif seperti berwirausaha dan tidak kembali lagi bekerja ke luar negeri. Disampaikan pula bahwa Pemerintah Provinsi NTB sangat memperhatikan warganya yang bekerja di luar negeri, hal tersebut dibuktikan dengan berdirinya LTSP (Layanan terpadu Satu Pintu) pertama di Indonesia pada Tahun 2009, selanjutnya pada Bulan November 2017 telah didirikan LTSP-P2P di Kabupaten Lombok Tengah, dan 21 Desember 2017 akan dilaunching LTSP-P2P di Kabupaten Sumbawa. LTSP diharapkan mampu memberikan kemudahan dan mendekatkan pelayanan kepada masyarakat dengan mengintegrasikan 5 fungsi layanan dalam satu lokasi, yaitu : ketenagakerjaan (Disnaker dan BNP2TKI), kependudukan (Disdukcapil), keimigrasian (Imigrasi), Kepolisian (Polisi) dan kesehatan (Dinkes dan RSUD). Sementara itu Ketua LSM PENA selaku Ketua Panitia Kegiatan Hj. Aminah Mawadah dalam laporannya menyampaikan bahwa LSM PENA ikut berperan dalam membantu Pemerintah Daerah dalam memberikan pendampingan dan juga pelatihan kewirausahaan bagi para mantan buruh migran yang ada di Kabupaten Sumbawa. Salah satu bentuk kegiatan pemberdayaan yang dilaksanakan?? antara lain dengan melatih mantan buruh migran keterampilan menjahit, bidang peternakan, anyam-anyaman, pengolahan makanan (kue kering). (ra/mckabsumbawa) Sumber : Siaran Pers Humas Setda Kab. Sumbawa
  • Share on :

  • Berita Lainnya
  • Kepala Dinas Kominfotiksandi melaksanakan Kegiatan Operasi Keamanan Siber

    Sumbawa, 14/11//2024 Diskominfotiksandi – Kepala Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian Kabupaten Sumbawa, Drs. Hasanuddin bersama Kepala Bidang Persandian Kabupaten Sumbawa, Vivi Yulansari, S. Kom. melaksanakan Operasi Keamanan Siber dalam rangka Information Technology Security Assesment (ITSA) yang dilaksanakan oleh Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) bertempat di kantor Sekretariat Daerah, Kabupaten Sumbawa, pada hari Kamis (14/11).

    SBC Open Tournament II 2024 Se-Nusa Tenggara Barat Resmi Dibuka

    Sumbawa Besar – Sekretaris Daerah Kabupaten Sumbawa, Dr. Budi Prasetiyo, S.Sos., M.AP., secara resmi membuka SBC Open Tournament II Tahun 2024, yang berlangsung di Pragas, Sumbawa, pada Selasa (12/11/2024). Turnamen ini diikuti oleh atlet-atlet muda berbakat dari berbagai wilayah di Nusa Tenggara Barat, termasuk Sumbawa, Bima, dan Lombok.

    SHARING SESSION PROGRAMER DAN PRESENTASI PROGRES PROYEK MAHASISWA MAGANG DISKOMINFOTIKSANDI SUMBAWA

    Sumbawa, 05/11/2024 – DISKOMINFOTIKSANDI Sumbawa mengadakan acara Sharing Session dan Presentasi Progres Mahasiswa Magang pada Selasa, 05 November 2024, di Aula Diskominfotiksandi. Acara ini bertujuan untuk memperluas wawasan mahasiswa mengenai dunia pemrograman serta membahas perkembangan proyek yang tengah dikerjakan oleh mahasiswa magang.