BERITA

Upacara Peringatan HUT Ke-73 TNI Diselenggarakan Di Lapangan Makodim 1607/Sumbawa

Jumat, 05 Oktober 2018   Admin   373  
Sumbawa Besar, MediaCenter.??Upacara Peringatan HUT TNI ke-73 Tahun 2018 diselenggarakan di Halaman Makodim 1607/Sumbawa pada Jum??at pagi (5/10/2018) yang dihadiri oleh Wakil Bupati Sumbawa, Anggota Forkopimda Kabupaten Sumbawa, Pimpinan OPD, para Camat dan Lurah se Kabupaten Sumbawa. Komandan Kodim 1607/Sumbawa Letkol Inf Syamsul Huda, SE.,M.Sc ??bertindak selaku Inspektur Upacara. Panglima Tentara Nasional Indonesia dalam amanatnya yang disampaikan oleh Komandan Kodim 1607/Sumbawa menyatakan bahwa sangat tepat dalam peringatan HUT TNI ke-73 Tahun 2018, mengambil tema ???Profesionalisme TNI untuk Rakyat??, [caption id="attachment_5167" align="alignleft" width="300"] Dandim 1607/Sumbawa Letkol Inf. Samsul Huda, SE, M.Sc bertindak selaku Inspektur Upacara[/caption] Tema ini mengandung makna bahwa TNI yang senantiasa ditingkatkan profesionalismenya melalui berbagi pendidikan, latihan, persenjataan, alutsista serta dipenuhi kesejahteraannya oleh Negara, adalah semata-mata untuk seluruh rakyat Indonesia. Disampaikan pula bahwa belajar dari pengalaman masa lalu, mencermati perkembangan di masa kini dan memperhatikan tantangan-tantangan di masa depan, maka TNI harus terus mentransformasi diri, menjadi kekuatan militer yang professional, handal dan kapabel menghadapi berbagai bentuk ancaman dan gangguan. Pembangunan TNI yang terstruktur dalam rencana Postur TNI dan rencana strategis TNI, pada Tahun 2018 telah mencapai 61,9 % target Minimum Essential Force (MEF), dan diharapkan pada akhit Tahun 2019 akan mencapai 72 % seperti target pemerintah pada akhir Renstra 2015-2019. Berbagai jenis alutsista akan berdatangan pada akhir tahun 2019, seperti rudal Strartreak TNI AD, Kapal Selam TNI AL, Pesawat CN 235 TNI AL dan TNI AU, serta pesawat tempur Sukhoi 35 TNI AU. Sedangkan pembangunan sarana dan prasarana dan pemenuhan alutsista, terus dilaksanakan di empat satuan baru, yaitu Divisi Infanteri 3/Kostrad di Pakatto-Sulawesi Selatan, Koarmada III di Sorong, Koopsau IIIdi Biak, dan Pasmar 3 di Sorong, dan dalam waktu dekat juga akan diresmikan Pangkalan TNI Terpadu Natuna, sebagai pangkalan operasi TNI yang mengandung kekuatan tiga matra. Panglima TNI juga memberikan 5 penekanan kepada seluruh prajurit TNI dari Sabang sampai Merauke untuk dipedomani, yang pertama yaitu perkokoh iman dan taqwa kita kepada Tuhan Yang Maha Esa, serta luaskan hati untuk terus beribadah, karena hanya kepada-Nya lah kita berserah diri dan mendapatkan kekuatan. Yang kedua, pertahankan dan tingkatkan soliditas TNI serta kemanunggalan TNI dengan rakyat, agar selalu menjadi pemersatu dan perekat bangsa. Yang ketiga yaitu tingkatkan kewaspadaan dan profesionalisme karena setiap saat yugas selalu menanti, menghadapi barbagai macam tantangan tugas yang dilimpahkan kepada TNI. Yang keempat yaitu mantapkan netralitas TNI baik sebagai individu maupun satuan, dalam pelaksanaan pemilu Tahun 2019, jangan sampai terpancing emosi dan upaya-upaya melibatkan diri dalam mendukung kelompok tertentu selama pentahapan pemilu. Dan yang kelima, jalanilah setiap tugas secara ikhlas, karena tugas kita adalah semata-mata untuk kepentingan bangsa dan Negara. Dalam acara tersebut juga dirangkaikan dengan Korp Raport Kenaikan pangkat 36 orang anggota Kodim 1607/Sumbawa dalam pangkat Bintara/Tamtama. ??(ra/mckabsumbawa) Sumber : Siaran Pers Humas Setda Kab. Sumbawa  
  • Share on :

  • Berita Lainnya
  • Kepala Dinas Kominfotiksandi melaksanakan Kegiatan Operasi Keamanan Siber

    Sumbawa, 14/11//2024 Diskominfotiksandi – Kepala Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian Kabupaten Sumbawa, Drs. Hasanuddin bersama Kepala Bidang Persandian Kabupaten Sumbawa, Vivi Yulansari, S. Kom. melaksanakan Operasi Keamanan Siber dalam rangka Information Technology Security Assesment (ITSA) yang dilaksanakan oleh Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) bertempat di kantor Sekretariat Daerah, Kabupaten Sumbawa, pada hari Kamis (14/11).

    SBC Open Tournament II 2024 Se-Nusa Tenggara Barat Resmi Dibuka

    Sumbawa Besar – Sekretaris Daerah Kabupaten Sumbawa, Dr. Budi Prasetiyo, S.Sos., M.AP., secara resmi membuka SBC Open Tournament II Tahun 2024, yang berlangsung di Pragas, Sumbawa, pada Selasa (12/11/2024). Turnamen ini diikuti oleh atlet-atlet muda berbakat dari berbagai wilayah di Nusa Tenggara Barat, termasuk Sumbawa, Bima, dan Lombok.

    SHARING SESSION PROGRAMER DAN PRESENTASI PROGRES PROYEK MAHASISWA MAGANG DISKOMINFOTIKSANDI SUMBAWA

    Sumbawa, 05/11/2024 – DISKOMINFOTIKSANDI Sumbawa mengadakan acara Sharing Session dan Presentasi Progres Mahasiswa Magang pada Selasa, 05 November 2024, di Aula Diskominfotiksandi. Acara ini bertujuan untuk memperluas wawasan mahasiswa mengenai dunia pemrograman serta membahas perkembangan proyek yang tengah dikerjakan oleh mahasiswa magang.