BERITA

Bupati : Perpustakaan Tempat Menumbuhkan Minat Baca

Senin, 29 Oktober 2018   Admin   463  
Sumbawa Besar, InfoPublik. Perpustakaan merupakan tempat menumbuhkan minat baca, yang harus kita manfaatkan semaksimal mungkin keberadaannya. Melalui perpustakaan kita dapat meningkatkan pengetahuan dan wawasan serta mengikuti perkembangan yang terjadi di berbagai belahan dunia. Hal tersebut disampaikan Bupati Sumbawa dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan oleh Plt. Asisten Administrasi Umum, Drs. H. Muhammading, M.Si. pada acara Bimbingan Teknis Pengelola Perpustakaan Sekolah Tahun 2018, Senin pagi (29/10) bertempat di Aula Hotel Sernu Sumbawa Besar. Dikatakan, bahwa pengembangan perpustakaan di sekolah memang harus di dukung oleh semua pihak, sehingga melalui Bimtek tersebut diharapkan dapat meningkatkan kapasitas dan jumlah para pengelola perpustakaan sekolah. Dijelaskan, perpustakaan bukan hanya untuk mengumpulkan dan menyimpan bahan-bahan pustaka, tetapi dengan adanya penyelenggaraan perpustakaan sekolah yang baik, diharapkan dapat membantu siswa dan guru menyelesaikan tugas-tugas dalam proses belajar mengajar. ???Dengan meningkatnya fungsi perpustakaan secara maksimal maka diharapakan juga akan memberikan pendidikan yang maksimal bagi para pelajar?? ujarnya. Sebelumnya, Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Sumbawa, Ir. Mustafa dalam laporannya menyatakan bahwa tujuan pelaksaan bintek adalah untuk meningkatkan kapasitas, kualitas, peran dan fungsi pengelola perpustakaan. Disampaikan, bintek tersebut merupakan bagian dari cara untuk menimba ilmu tentang bagaimana tata cara mengelola perpustakaan yang baik dan professional sehingga menarik minat baca siswa. Bintek yang diselenggarakan oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Sumbawa tersebut, berlangsung selama 3 (tiga) hari dari tanggal 29 s.d. 31 Oktober 2018, yang diikuti oleh 40 orang pengelola perpustakaan sekolah dari beberapa kecamatan, yang mendatangkan nara sumber dari Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Propinsi NTB. Turut hadir, Pimpinan OPD Kabupaten Sumbawa serta Kepala Sekolah peserta Bintek. Demikian siaran pers Bagian Humas dan Protokol Setda Kab. Sumbawa, atas kerjasama yang baik kami sampaikan terima kasih. (ra/mckabsumbawa) Sumber : Siaran Pers Humas Pemkab Sumbawa
  • Share on :

  • Berita Lainnya
  • Kepala Dinas Kominfotiksandi melaksanakan Kegiatan Operasi Keamanan Siber

    Sumbawa, 14/11//2024 Diskominfotiksandi – Kepala Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian Kabupaten Sumbawa, Drs. Hasanuddin bersama Kepala Bidang Persandian Kabupaten Sumbawa, Vivi Yulansari, S. Kom. melaksanakan Operasi Keamanan Siber dalam rangka Information Technology Security Assesment (ITSA) yang dilaksanakan oleh Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) bertempat di kantor Sekretariat Daerah, Kabupaten Sumbawa, pada hari Kamis (14/11).

    SBC Open Tournament II 2024 Se-Nusa Tenggara Barat Resmi Dibuka

    Sumbawa Besar – Sekretaris Daerah Kabupaten Sumbawa, Dr. Budi Prasetiyo, S.Sos., M.AP., secara resmi membuka SBC Open Tournament II Tahun 2024, yang berlangsung di Pragas, Sumbawa, pada Selasa (12/11/2024). Turnamen ini diikuti oleh atlet-atlet muda berbakat dari berbagai wilayah di Nusa Tenggara Barat, termasuk Sumbawa, Bima, dan Lombok.

    SHARING SESSION PROGRAMER DAN PRESENTASI PROGRES PROYEK MAHASISWA MAGANG DISKOMINFOTIKSANDI SUMBAWA

    Sumbawa, 05/11/2024 – DISKOMINFOTIKSANDI Sumbawa mengadakan acara Sharing Session dan Presentasi Progres Mahasiswa Magang pada Selasa, 05 November 2024, di Aula Diskominfotiksandi. Acara ini bertujuan untuk memperluas wawasan mahasiswa mengenai dunia pemrograman serta membahas perkembangan proyek yang tengah dikerjakan oleh mahasiswa magang.