BERITA

Pemkab Sumbawa Lelang Terbuka 203 Unit Kendaraan Dinas

Selasa, 29 Januari 2019   Admin   1304  

Sumbawa Besar, MediaCenter. Sebanyak 203 unit kendaraan dinas milik Pemerintah Kabupaten Sumbawa resmi dilelang pada Selasa pagi (29/1/2019) di Halaman Parkir Kantor Bupati Sumbawa.

Hadir pada acara tersebut Asisten Pemerintahan dan Kesra Sekda Kabupaten Sumbawa, Pejabat Lelang dari KPKNL (Kantor Pelayanan Kekayaan Negara ddan Lelang) Bima, Kepala Bidang Aset Daerah pada Badan Pengelolaan Keuangan Aset Daerah selaku Pejabat Penjual BMD (Barang Milik Daerah) beserta jajaran, para peserta lelang.

Asisten Pemerintahan dan Kesra Sekda Kabupaten Sumbawa Dr. H. Muhammad Ikhsan, M.Pd dalam sambutannya ketika membuka proses pelaksanaan lelang menyatakan bahwa proses pelelangan yang dilaksanakan sudah melalui proses dan persyaratan yang ditentukan, mulai dari perencanaan, pengadaan barang, pengelolaan barang, dan pada hari ini akan disaksikan bersama pemindahtanganan atau beralihnya barang dari milik daerah menjadi milik perorangan.

Asisten berharap agar proses lelang ini dapat diikuti dengan tertib, dan seluruh persyaratan dapat terpenuhi dengan baik, yang tentunya akan  menjamin transparansi, sehingga siapapun yang menawar lebih tinggi maka akan jadi pemenang, karena semua peserta lelang mempunyai kesempatan yang sama untuk menang.

Sementara itu Kepala Bidang Aset Daerah Badan Pengelolaan Keuangan Aset Daerah selaku Pejabat Penjual Barang Milik Daerah (BMD), Khaeruddin, SE., M.Si menyampaikan bahwa kegiatan pelelangan Tahun 2019 dilaksanakan sesuai dengan Permendagri nomor 19 Tahun 2016 tentang pedoman pengelolaan Barang Milik Daerah,

Lebih lanjut, dikatakanya bahwa proses pelelangan harus dilakukan secara terbuka, dan proses pelelangan ini sudah dilakukan sesuai dengan syarat dan ketentuan yang berlaku, dan  telah diumumkan melalui surat kabar/media cetak.

Peserta Lelang Terbuka Pemkab Sumbawa

Adapun jumlah total kendaraan yang dilelang sebanyak 203 unit, yang terdiri dari 120 unit kendaraan roda dua dalam bentuk rongsokan, 66 unit kendaraan roda dua dalam bentuk satuan lengkap. Selain kendaraan roda dua terdapat 4 unit kendaraan roda 4 yang dilelang yaitu 2 unit kijang, 1 unit phanter, dan I unit pick-up. Dengan jumlah pendaftar lelang sebanyak 218 orang.

Dalam kegiatan tersebut Pejabat Lelang Kelas I dari KPKNL Bima I Made Suardita membacakan dan menjelaskan tentang persyaratan lelang, membacakan nama-nama peserta lelang, dan melakukan proses lelang BMD. (ra/mckabsumbawa)

Sumber : Siaran Pers Humas Setda Kabupaten Sumbawa

  • Share on :

  • Berita Lainnya
  • Kepala Diskominfotiksandi Kerahkan Semua Sumberdaya Sukseskan STQH XXVIII Provinsi Nusa Tenggara Barat Tahun 2025 di Kabupaten Sumbawa

    Seleksi Tilawatil Quran dan Hadits (STQH) XXVIII Tingkat Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) telah dibuka pada tanggal 26 April 2025 oleh Wakil Gubernur NTB. Event ini berlangsung pada 26 – 30 April 2025 di Kabupaten Sumbawa, yang dalam pelaksanaannya Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian (Diskominfotiksandi) secara optimal menjalankan amanat tugas yang telah diberikan oleh Panitia Pelaksana yaitu sebagai entitas Publikasi dan Dokumentasi.

    Mendukung Transformasi Digital, BPSDMP Kemenkomdigi Surabaya Memilih Kabupaten Sumbawa untuk Pelaksanaan Pelatihan Digital Talent Scholarship

    Kementerian Komunikasi dan Digital melalui Balai Pengembangan Sumber Daya Manusia dan Penelitian Komunikasi dan Digital Surabaya menyiapkan 4 (empat) tema Pelatihan Digital Talent Scholarship di Kabupaten Sumbawa 2025 melalui program Goverment Transformation Academy, Digital Entrepreneurship Academy, dan Thematic Academy untuk mendukung transformasi digital di Kabupaten Sumbawa

    Perkuat Kualitas Penyelenggaraan Statistik Sektoral, BPS Kabupaten Sumbawa dan Diskominfotiksandi Terus Bersinergi

    Dalam rangka terus memperkuat penyelenggaraan Statistik Sektoral, Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Sumbawa bersama Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik, dan Persandian (Kominfotiksandi) secara kontinyu saling koordinasi.