BERITA

KKN Tahap II Mahasiswa IISBUD Sarea Resmi Berakhir

Selasa, 19 September 2017   Admin   361  
Sumbawa Besar, Kominfotik. Keberadaan mahasiswa KKN di tengah-tengah masyarakat merupakan implementasi salah satu misi Tri Dharma Perguruan Tinggi yang di dalamnya mencakup pendidikan dan pengajaran, penelitian dan pengabdian masyarakat. Demikian disampaikan oleh Staf Ahli Bupati Bidang Sumber Daya Aparatur dan Kemasyarakatan Ir. A. Yani membacakan sambutan tertulis Bupati Sumbawa pada acara Penutupan kegiatan KKN Tahap II Institut Ilmu Sosial dan Ilmu Budaya Samawa Rea (IISBUD Sarea) pada Selasa (19/9/2017) di Kampus IISBUD Sarea, Batu Alang Moyo Hulu. Lebih lanjut disampaikan Bupati bahwa kegiatan pengabdian masyarakat seperti KKN ini tetap menjadi pilihan yang baik untuk mewujudkan sinergitas antara warga kampus dan masyarakat pada umumnya. Karena inilah sifat kegiatan KKN yaitu menerapkan ilmu pengetahuan teoritik yang telah diterima mahasiswa selama menempuh studi di bangku perkuliahan dan memberikannya kepada masyarakat sebagai wahana pengetahuan praktis. ???Untuk itu, saya atas nama Pemerintah Kabupaten Sumbawa menyampaikan terima kasih atas segala dedikasi dan tenaga yang telah disumbangkan kepada masyarakat dalam kegiatan KKN ini?? imbuh Yani. ???Semoga pengalaman yang adik-adik peroleh selama melaksanakan kegiatan KKN di tengah-tengah masyarakat akan memberi tambahan pengetahuan yang berharga bagi pengembangan potensi diri di masa yang akan datang,?? pungkasnya. Sumber : Siaran Pers Humaspro Setdakab. Sumbawa
  • Share on :

  • Berita Lainnya
  • Tingkatkan Inklusi Keuangan dan Literasi Keuangan Digital, Pengelola PPID Kabupaten Sumbawa Ikuti Training of Trainer Literasi Keuangan Digital, OJK NTB

    Perkembangan teknologi semakin mendorong peningkatan inovasi di sektor keuangan di Indonesia, di mana hal ini membutuhkan respons kebijakan yang tepat dan didukung oleh literasi masyarakat yang baik. Masyarakat harus dapat memahami karakteristik produk keuangan digital, yang mencakup manfaat, risiko, biaya, hak dan kewajiban konsumen, serta memastikan legalitas pihak penyedia layanan keuangan adalah hal penting sebelum menggunakan layanan keuangan digital. Otoritas Jasa Keuangan terus meningkatkan literasi digital masyarakat dalam upaya lebih memahami dan mengadopsi teknologi baru dengan cepat sehingga dapat meningkatkan inklusi keuangan masyarakat dengan tetap dapat memitigasi risiko dari penyelenggaraan keuangan digital.

    Diskominfotiksandi Kabupaten Sumbawa Fasilitasi Komisi Informasi NTB, Laksanakan Sosialiasi dan Bimbingan Teknis bagi Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) Utama dan PPID Desa

    Komisi Informasi NTB melaksanakan kegiatan Sosialiasi dan Bimbingan Teknis bagi Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) Utama dan PPID Desa, yang dilaksanakan di Ruang Rapat Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian Kabupaten Sumbawa, pada Rabu (15/05/2024).

    Sinergi BPSDMP KOMINFO Surabaya dan Diskominfotiksandi Kabupaten Sumbawa Gelar Focus Group Discussion (FGD) “Pengembangan SDM Digital”

    Balai Pengembangan Sumber Daya Manusia dan Penelitian Kementerian Komunikasi dan Informatika (BPSDMP KOMINFO) Surabaya, menggelar Focus Group Discussion (FGD) dengan perangkat daerah Kabupaten Sumbawa, pada Selasa (14/05/2024). Focus Group Discussion (FGD) tersebut mengangkat tema “Pengembangan SDM Digital” yang dihadiri oleh Kepala Dinas Kominfotik Provinsi Nusa Tenggara Barat dan kepala perangkat daerah Kabupaten Sumbawa meliputi Kepala Dinas Kominfotiksandi, Kepala BKPSDM, Kepala Bappeda. Agenda FGD tersebut berlangsung di Ruang Rapat Hasan Usman Lantai 1 Kantor Bupati Sumbawa.